Minggu, 28 Juni 2015

Cara Membuat Apple ID Gratis Tanpa Kartu Kredit





Bagaimana Cara Daftar atau Register Apple ID gratis tanpa kartu kredit?
Apple ID bagi pengguna iOS adalah bagaikan kunci untuk membuka semua fasilitas di iPhone, iPad, iPod atau seluruh produk Apple lainnya. Semua fasilitas yang ada di produk apple yang berbasis iOS menggunakan Apple ID untuk login. Cara daftar nya pun mudah. Tinggal tap atau sentuh pada tombol register kemudian isi data - data yang ada disana, selesai.

Namun hal tersebut mungkin ada 1 kekurangannya. Yaitu Anda harus mengisi kolom kartu kredit atau credit card atau disingkat cc. Mengapa saya katakan kekurangan, sebab tidak semua orang memiliki kartu kredit. Dan juga untuk keamanan penggunaan kartu kredit kita sebaiknya kalo bisa kartu kredit jangan digunakan untuk keperluan Online. Sebab Apple akan men charge kartu kredit anda untuk semua fasilitas berbayar yang ada di apple, dan oh Tuhan tau betapa rakusnya Apple Corp. Jangan sampai password apple id anda jatuh ke tangan anak anda, jika anda tidak menginginkan tagihan bulan depan ribuan dolar hanya untuk beli apa istilahnya itu "gems" atau "diamonds" dalam suatu game online.

Bagaimana untuk mengatasi hal tersebut? Apakah ada cara untuk membuat apple id tanpa memasukan data kredit card? Jawabannya adalah ada. Caranya akan dibahas di blog ini spesial untuk pembaca budiman.

Langkah - langkah membuat ID Apple gratis tanpa Kartu Kredit   
1. Pertama tama siapkan email anda yang aktif dan bisa dibuka untuk nanti verifikasi data. Jika anda belum memiliki email, disni ada link mengenaibagaimana cara membuat email yahoo.com .
2. Siapkan perangkat Apple anda, misal iPad atau iPhone anda, pastikan terkonek dengan Internet. Kemudian tab atau sentuh pada icon App Store. Pastikan tidak ada account yang aktif, jika ada silahkan di sign out dahulu.
3. Anda akan dihadapkan pada dialog box dengan pertanyaan "You are not signed in. To view your purchases, you must sign in with your Apple ID. Sentuh pada tombol Cancel.
4. Kemudian sentuh tombol Featured yang ada dibagian bawah. 
5. Lalu sentuh salah satu aplikasi disana yang ada tulisannya Free. Kemudian lanjut Install App.
6. Dialog berikutnya adalah pertanyaan pilihan Sign In, "Use Existing Apple Id" "Create New Apple ID" dan "Cancel". Lihat gambar dibawah ini. Pilih "Create New Apple Id".


6. Tampilan berikutnya adalah pilihan Negara, pilih Indonesia. Setelah pilih negara Indonesia silahkan tap atau sentuh tombol Next. Untuk menemukan tombol Next Anda harus scroll di dialog box tersebut jauh kebawah.
7. Halaman berikut adalah Term of Services Agreement. Tentu saja pilih Agree, apapun yang tertulis disana. Setelah pilih agree akan ada dialog box konfirmasi pilih Agree lagi.
8. Setelah itu isilah data data yang ditampilkan di tampilan berikutnya. Yaitu data - data:
- Email: isi dengan email anda yang aktif.
- Password: isi dengan password anda yang mudah diingat, syaratnya harus setidaknya 8 kareakter, harus ada angka, huruf besar, huruf kecil dan tidak boleh ada huruf atau angka atau karakter khusus kembar berturut turut sepanjang 3 kali
- Verify: isi sama persis seperti password
- Question: isi pertanyaan pemulihan misal: makanan favorit?
- Answer: isi jawaban pertanyaan itu misal: ayam
- Day: Tanggal Ulang Tahun
- Month: bulan ulang tahun
- Year: tahun lahir, jangan diisi usia anda lebih muda dari 18 tahun.
- Subscribe: diisi OFF , sorry no need spam
- Subscribe: diisi OFF , blah blah blah

Setelah semua diisi tekan Next
9. Anda akan dihadapkan pada Pertanyaan mengenai biling. Disana ada pilihan Visa, Mastercard, Amex, dan None. Pilih None (lihat gambar dibawah).

 

10. Masih pada halaman billing information. Anda harus mengisi kolom Title, First name, Last Name, Address, Town dan Phone. Kemudian Next.

11. Setelah itu anda akan diberitahu bahwa Anda harus mem verifikasi email yang tadi anda gunakan. Loginlah ke Email anda dan ikuti link yang diberikan oleh Apple mengenai pembuatan Apple id ini. Jika email belum masuk, tunggulah sesaat mungkin sampai 24 jam kedepan. Sebab kadang kadang email agak lama sampainya.

12. Sudah selesai, silahkan nikmati Apple ID gratis tanpa credit card. Anda tidak perlu kuatir terhadap istri yang spending membabi buta demi Hay Day. Atau anak anda yang membeli gems untuk COC.;)


Sebenar nya Apple ID ini bisa digunakan untuk apa saja?
Semua applikasi yang diproduksi Apple akan membutuhkan Apple ID, diantaranya:
iCloud
- iTunes
- iMessage
- App Store
- Game Center
- Maps
- dll..


sumber: http://cara-wiki.blogspot.com/2014/08/cara-membuat-apple-id-gratis-tanpa-kartu-kredit.html

0 komentar:

Posting Komentar